Poltekba Raih Juara 1, Futsal POLNES Sport Competition V

Futsal Poltekba Menang di POLNES Sport Competition V: Menyongsong Era Kejayaan Olahraga Kampus

Politeknik Negeri Balikpapan (Poltekba) kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang dPOLNES Sport Competition V, yang berlangsung pada Sabtu (28/6/2025). Turnamen dengan tajuk “Rise Above Limits, Compete for Glory” ini merupakan ajang mengasah skill di bidang olahraga. Pada partai final, Poltekba berhasil mengalahkan tim futsal Universitas Mulawarman (Unmul) melalui drama adu penalti dengan skor 3-1, setelah sebelumnya bermain imbang di waktu normal. Kemenangan ini tidak hanya menutup kompetisi dengan manis, tetapi juga menjadi sebuah langkah bersejarah bagi Poltekba dalan perhelatan turnamen Futsal di Bumi Etam.

Prestasi ini menjadi bukti nyata dari visi Poltekba yang ingin menjadi institusi pendidikan vokasi unggul yang tidak hanya berfokus pada akademik, tetapi juga pada pengembangan karakter, kualitas, dan bakat mahasiswa, termasuk dalam bidang olahraga. Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Poltekba, Candra Irawan, S.T., M.Si., menyampaikan rasa bangga atas pencapaian luar biasa ini, mengingat tim futsal Poltekba tampil tanpa pelatih tetap.

“Tahun ini, tim futsal kami membuktikan bahwa dengan semangat, kekompakan, dan mental juara, kami bisa mengalahkan tim-tim besar yang diperkuat oleh pemain profesional. Ini adalah prestasi yang sangat membanggakan bagi kami,” ujar Candra Irawan. Ia juga menambahkan, kemenangan ini semakin istimewa karena tim Poltekba berjuang tanpa pelatih tetap, dengan mengandalkan strategi internal, motivasi, dan disiplin yang tinggi dari seluruh pemain.

Kesuksesan Poltekba di ajang ini juga tidak lepas dari peran serta Tim Pembina UKM Olahraga, Risky Hardianto, dan Staf Kemahasiswaan, Erna Ningsih, yang memberikan pendampingan penuh kepada tim futsal selama turnamen berlangsung. Selain meraih gelar juara, Muhammad Rizal, salah satu pemain andalan Poltekba, berhasil menyabet penghargaan sebagai The Best Player dalam turnamen ini. Penghargaan ini menjadi simbol kualitas individu yang mendukung keberhasilan kolektif tim futsal Poltekba.

Muhammad Rizal Sabet Gelar The Best Player

Sebagai bagian dari misi Poltekba untuk terus mengembangkan potensi mahasiswa dan menciptakan iklim kompetitif yang sehat, Poltekba juga serius dalam membina atlet muda. Tahun ini, Poltekba telah merekrut sebanyak 15 siswa SMA/SMK se-Kalimantan Timur melalui Jalur Prestasi Mandiri (telescouting), yang akan memperkuat tim futsal Poltekba di masa depan. Candra Irawan menegaskan bahwa langkah ini adalah bagian dari komitmen institusi dalam memajukan olahraga di kampus.

Direktur Poltekba, Dr. Emil Azmanajaya, S.T., M.T., juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas keberhasilan tim futsal Poltekba. “Seluruh sivitas akademika Poltekba sangat bangga dengan pencapaian Tim Futsal kami. Kemenangan ini bukan hanya tentang trofi, tetapi mencerminkan dedikasi, kerja keras, dan semangat pantang menyerah yang patut diteladani oleh seluruh civitas akademika,” ujar Dr. Emil Azmanajaya. Ia juga menegaskan komitmen Poltekba untuk terus memperkuat pembinaan atlet dengan melibatkan pelatih profesional dan peningkatan fasilitas olahraga di kampus. “Kemenangan ini merupakan awal dari era kejayaan olahraga Poltekba, baik di tingkat regional maupun nasional,” tambahnya.

Melalui pencapaian ini, Poltekba terus berkomitmen untuk mengembangkan dan memperkuat bidang olahraga sebagai bagian dari misi institusinya dalam membentuk mahasiswa yang unggul, kompetitif, dan siap menghadapi tantangan di berbagai bidang, termasuk olahraga.